28 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Senin (28/10/2024)
BPS Kota Bandung mengadakan kegiatan FGD (Focus
Group Discussion) Kegiatan Survei Perusahaan Industri Manufaktur Kota
Bandung Tahun 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan sosialisasi,
menjalin komunikasi dengan pihak eksternal terkait kegiatan survei,
meningkatkan respon rate serta membuat rencana tindak lanjut kegiatan tahun
2025. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan perusahaan industri manufaktur besar
dan sedang yang termasuk ke dalam responden survei IBS (Industri Besar Sedang) tahunan
dan bulanan. Dengan adanya kegiatan ini akan memberikan nilai yang luar biasa
terhadap potret perkembangan sektor industri di Kota bandung, khususnya
Industri besar dan sedang.
Dalam kegiatan ini
turut serta mengundang narasumber Hendy Hario
Sasongko, S.Si, M.Stat, Statistisi Ahli Madya Fungsi Distribusi BPS Prov Jawa
Barat, Bapak Ahmad Kosim Asmari,
SE, M.M Ketua
Apindo Kota Bandung, dan Bapak Ratif Sinarto, SE, M.Art, M.Th, Direktur
PT Logam Bima. Dalam sambutannya kepala BPS Kota Bandung menyampaikan
bahwa data industri sangat penting untuk
menentukan pembangunan dan pengambilan keputusan serta kebijakan yang tepat
sasaran. Data industri juga digunakan untuk menghitung laju pertumbuhan
ekonomi, PDRB (Produk Domestrik Regional Bruto), nilai tambah bruto lapangan
usaha industri, dan lainnya. Harapannya dengan adanya kegiatan ini BPS Kota Bandung
bisa berkolaborasi dengan para pelaku usaha untuk meningkatkan serta memperoleh
dukungan pelaku usaha untuk berpartisipasi dalam mempersiapkan Sensus Ekonomi
Tahun 2026 untuk memperoleh data yang akurat dan berkualitas.
Berita Terkait
FGD Kegiatan Survei Perusahaan Industri Manufaktur Tahun 2023
Briefing Survei Industri Besar dan Sedang (IBS) tahun 2024, BPS Kota Bandung
Brifing Petugas Survei Industri Mikro dan Kecil tahun 2024 (IMK) Kota Bandung
Pelatihan Survei Ekonomi Pertanian Kota Bandung Tahun 2024
FGD Satu Data Kota Bandung
FGD Desk Evaluation Data Publikasi Kota Bandung Dalam Angka 2024
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota BandungJl. Jend. Gatot Soebroto No. 93 Bandung
Jawa Barat | Telp./Faks. : +62 22 7305091
Mailbox : bps3273@bps.go.id
Tentang Kami